Minggu, 26 April 2009


Tujuan / sasaran “S-H” yang ditempuh adalah “Mengolah raga dan mengolah batinuntuk mencapai keluhuran budi guna mendapatkan kesempurnaan hidup, kebahagiaan dan kesejahteraan lahir – batin di dunia dan di akhirat” dengan mengajarkan Pencak Silat sebagai olah raga atas dasar jiwa yang sehat terdapat pada tubuh yang sehat pula, meninggalkan semua yang menjadi larangan-larangan Tuhan dan melaksanakan semua perintah-perintahNya. (Mens sana in corpore sano en Amar ma’ruf nahi munkar).

Gemblengan jasmani berupa pencak Silat dan rokhani berupa Iman dan Taqwa kepada Tuhan dengan melaksanan “Amar ma’ruf nahi munkar” secara konsekwen. Bahwa dengan berlatih Pencak Silat secara teratur manusia akan memiliki tubuh yang sehat lagi kuat dan jiwa yang sehat pula (mens sana in corpore sano) Bahwa dengan Iman dan Taqwa kepada Tuhan serta melaksanan Amar ma’ruf nahi munkar secara konsekwen manusia akan bahagia lahir dan batin di dunia dan di akhirat.

“S-H” ada lepas dari pengaruh aliran dan golongan.

Enam perkara pokok perikehidupan yang harus diamalkan:

  1. Persatuan
  2. Persamaan
  3. Persaudaraan
  4. Kemerdekaan
  5. Tolong-menolong
  6. Musyawarah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar